Monday, November 9, 2009
Mengasihi tanpa pilih kasih
It’s easy to say ‘I love you all bro and sis,’ Cuma sulit untuk mempraktekkannya. Tahukah kamu, mengasihi sesamamu yang dimaksud dalam Firman Tuhan mempunyai pengertian, bahwa kita bukan hanya mengasihi orang yang baik pada kita, tapi orang yang membenci kita, wah sulit banget kayaknya?!! Jangankan orang yang memusuhi kita, mengasihi orang yang berbuat baik kepada kita kadang kadang susahnya bukan main. Tapi harus bias kita lakukan. Oh, yam au tahu kenapa kita mesti tetap mengasihi orang yang membenci kita?
1. Karena hal itu sama dengan kita menumpukkan bara api di atas kepalanya. Maksudnya, agar lewat perbuatan kita, mereka akan melihat dan menjadi sadar akan sikap buruk mereka, lalu bertobat dari perbuatan mereka. (Roma 12:20, I Petrus 1:12)
2. Karena kita sendiri yang alami kerugian, jika kita balas membencinya. Hati dan pikiran kita tidak akan damai, karena selalu ada kejengkelan. Sementara itu, orang yang kita benci, mungkin tidak tahu atau bahkan tidak peduli apakah kita membencinya atau tidak. (Mazmur 31:10, Amsal 27:3)
3. Tak hanya itu, jika kita membalas benci, kita akan berada dan hidup di dalam kegelapan, tak lagi hidup didalam terang dan terpisah dari Allah. Sebab, Ia ada di dalam terang, bahkan Ia adalah terang itu sendiri dan di dalam Dia tidak ada kegelapan. (I Yohanes 1:5-7, 2:9-11)
4. Karena itu adalah perintah Tuhan bagi setiap anak-anakNya. Bahkan, itulah tanda yang menunjukkan, sekaligus membedakan, bahwa kita ini anak-anak Allah atau anak-anak iblis. (Roma 12:14, Lukas 6:32, I Yohanes 3:10)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment